Sun. Sep 8th, 2024

Artis Asmirandah: Tuhan Sendiri yang Memilih Saya

Asmirandah dengan buah hatinya bersama Rivanno

TEMPUSDEI.ID (10 SEPTEMBER 2021)

Artis Asmirandah kini dengan tenang dan gembira menjalankan ajaran imannya sebagai murid Kristus. Dia berfokus belajar dan mendalami ajaran agamanya yang sekarang, tanpa berusaha mengitak-atik apalagi “menjelek-jelekkan” agama lamanya. Dia berusaha untuk tidak  melihat ke belakang. Setiap kali memberi kesaksian iman, dia berusaha fokus pada pihannya, yakni iman Kristen.

Keputusannya untuk menjadi pengikut Kristus menuai banyak kritik dan sindiran, bahkan katanya tidak sedikit orang yang “mengutukinya”. “Tapi puji Tuhan! Tuhan saya mengubah kutuk menjadi berkat,” ungkapnya seperti dikutip suara.com dari akun TikTok @christian_faith_truth belum lama ini.

Dalam tiktok itu, istri Jonas Rivanno ini mengatakan, “Asal saya tidak menyimpang ke kanan atau ke kiri, maka Tuhan akan mengangkat saya sebagai kepala bukan ekor. Maka saya akan terus naik dan tidak pernah turun”. Asmirandah sangat yakin dengan ayat dari Ulangan 28: 13 itu.

Karena itu, Asmirandah tidak pernah risau,  khususnya dengan masalah finansial. Dia percaya Tuhan akan menjamin kehidupannya di masa depan.

“Maka saya bersyukur bertemu satu-satunya pribadi yang menjamin masa depan saya, yaitu Tuhan Yesus sendiri,” tutur Asmirandah.

Terlepas dari itu, Asmirandah menegaskan bahwa keputusannya pindah agama tidak ada kaitannya dengan sang suami. Semua datang dari kemauannya sendiri.

“Setiap kesaksian, saya selalu bilang bahwa saya ini adalah pengikut kristus karena pilihan. Memang bukan sejak lahir, tapi puji Tuhan, bukan saya yang memilih tapi Tuhan Yesus sendiri yang memilih saya,” kata Asmirandah yakin. (tD/*)

Related Post

Leave a Reply