Tue. May 20th, 2025

Kelakar Kardinal Suharyo: Konklaf Cepat Selesai Karena Makanan di Dalam Tidak Enak

Kardinal Ignatius Suharyo dalam sebuah konferensi pers/detik.com

JAKARTA-Ketika berbicara dalam konferensi pers di Graha Pemuda, Katedral Jakarta pada 18/5/25 menyangkut proses berjalankan konklaf, Kardinal Suharyo melontarkan sebuah joke sambil tertawa kecil, ”Ada lelucon, konklaf cepat selesai karena makanan di dalam tidak enak, biar setelah itu bisa cari makan sendiri-sendiri.”

”Kalau ditanya, bagaimana perasaan saya saat masuk konklaf, saya tenang-tenang saja. Gak pikir macam-macam. Saya percaya bahwa persiapan-persiapan sudah cukup, aturan-aturan main ditulis dengan sangat rinci,” katanya.

Jelasnya lagi, pada putaran pertama konklaf, nama yang muncul masih macam-macam. Tapi pada putaran kedua sudah mulai mengerucut, tapi belum sampai 2/3. “Tapi terasa karya Roh Kudus yang mempersatukan. Sangat terasa. Ada hening, doa. Makanya cepat,” katanya.

Secara berkelakar, Uskup Agung Jakarta ini mengatakan bahwa saat masuk ruang konklaf, dirinya hanya ”Penggembira”. ”Saya ikuti pemberitaan-pemberitaan di media massa, tentang nama-nama yang beredar tapi kan ada adagium: kalau masuk konklaf sebagai calon paus, akan keluar sebagai kardinal,” ungkapnya menjawab pertanyaan: apakah nama-nama yang beredar sebagai ”Calon terkuat paus” menjadi pertimbangan saat menentukan pilihan.

Jelasnya lagi, ”Ketika masuk konklaf, semua digeledah. Koper saya yang tidak dibuka oleh polisi, dibuka dua-duanya. Bener-benar teliti, supaya kerahasiaan konklaf dijamin. Kamar sudah disterilkan. Baru ketika saya masuk kamar itu, segelnya dibuka. Jendela-jendela semua disegel, supaya tidak ada komunikasi dengan orang luar,” jelasnya. (tD)

Related Post